INTERFERENSI BAHASA ASING TERHADAP PENGGUNAAN BAHASA INDONESIA PADA MEDIA LUAR RUANG DI KOTA CURUP, KABUPATEN REJANGLEBONG
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan sumber data penelitian berupa tulisan yang terdapat pada media luar ruang di sepanjang jalan-jalan protokol di Kota Curup, seperti Jalan Merdeka, Jalan M.H. Thamrin dan Jalan Sukowati. Adapun data penelitian ini berupa bentuk-bentuk interferensi yang terdapat dalam tulisan di media luar ruang Kota Curup. Teknik pengumpulan data dilakukan secara purposive, yaitu mengambil semua kasus yang relevan dengan kriteria tertentu melalui penggunaan berbagai metode. Analisis data dilakukan dengan memperhatikan bentuk leksikal dan gramatikal dalam redaksi yang terdapat pada media luar ruang. Dari hasil analisis data ditemukan beberapa bentuk interferensi bahasa asing terhadap bahasa Indonesia. Pertama, bentuk interferensi leksikal yang paling banyak ditemukan di kain rentang dan baliho. Kedua interferensi gramatikal khususnya interferensi sintaksis pada penamaan toko di pusat pertokoan Kota Curup. Ketiga, pengetahuan dan pemahaman masyarakat tentang kosakata baku yang sudah ada di dalam bahasa Indonesia masih sangat kurang.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Adriana, Leo Idra. 1990. Analisis Kesalahan Berbahasa. Surabaya: FPBS IKIP Surabaya.
Alwasilah, A. Chaedar. 1985. Beberapa Madhab dan Dikotomi Teori Linguistik. Bandung: Angkasa.
Chaer, Abdul. 1994. Linguistik Umum. Jakarta: Rineka Cipta.
Jendra, I. Wayan. 1991. Dasar-Dasar Sosiolinguistik. Denpasar: Ikayana.
Kasali, Rhenald. 1992. Manajemen Periklanan Konsep dan Apilkasinya di Indonesia. Jakarta: Pustaka Utama Grafiti.
Komariah, Siti. 2008. Interferensi Bahasa Inggris dalam Bahasa Indonesia pada Surat Kabar di Surabaya. Departemen Pendidikan Nasional, Pusat Bahasa: Balai Bahasa Jawa Timur.
Nazir, Moh. 2009. Metode Penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia.
Weinreich, Uriel. 1968. Language in Contact. Mouton: The Hauge Paris.
Yulisar, B. 1999. Studi Faktor Nilai Strategis Lokasi dalam Penempatan Reklame (Thesis). Bandung: ITB.
Yusuf, Suhendra. 1994. Teori Terjemah Pengantar ke Arah Pendekatan Linguistik dan Sosiolinguistik. Bandung: Bandar Maju.
https://prpm.dbp.gov.my
https://kbbi.kemdikbud.go.id
Refbacks
- There are currently no refbacks.