STRATEGI MEMBANGUN AKHLAK ISLAMI DALAM KETIKA CINTA BERTASBIH KARYA HABIBURRAHMAN EL SHIRAZY
Abstract
Penelitian ini membahas tentang bagaimanakah strategi membangun akhlak Islami dalam novel Ketika Cinta Bertasbih dan aplikasinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap dan mendeskripsikan strategi membangun akhlak Islami dalam novel tersebut sehingga dapat diaplikasikan dalam kehidupan nyata. Penelitian ini berfokus pada akhlak tokoh Azzam. Persoalan akhlak sangat penting. Persoalan akhlak merupakan kunci keselamatan bagi kehidupan dunia. Akhlak merupakan isu nasional meskipun dengan istilah yang berbeda. Akhlak diharapkan dapat menjadi pondasi mengembangkan potensi generasi muda supaya menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta berakhlak mulia. Untuk mengulik aspek-aspek berupa startegi, akhlak Islam, dan aplikasi akhlak Islam dalam objek material penelitian digunakan metode deskriptif analisis. Hasil penelitian berupa akhlak Islami yang dominan adalah akhlak terhadap Allah Swt. dan akhlak terhadap sesama manusia. Akhlak terhadap lingkungan sangat minim. Beberapa strategi membangun akhlak Islami yang dilakukan oleh Azzam, antara lain: pembiasaan secara kontinyu, paksaan pada awal, keteladanan, merasa diri sebagai makhluk yang banyak kekurangan, dan memperhatikan faktor kejiwaan.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Departemen Pendidikan Nasional. (2015). Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi Keempat. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
https://www.pelajaran.co.id/2017/02/pengertian-strategi-menurut-pendapat -ahli-terlengkap-html. Diunduh pada Kamis, 24 Oktober 2019.
Majid, Abdul dan Dian Andayani. (2012). Pendidikan Karakter Perspektif Islam. Bandung: Rosda
Nata, Abuddin. (2012). Akhlak Tasawuf. Jakarta: Rajawali Pres.
Nurgiyantoro, Burhan. (2010). Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.
Shirazi, El Habiburrahman. (2009). Ketika Cinta Bertasbih. Jakarta: PT SinemArt Indonesia.
Tim Redaksi Nuansa Aulia. (2008). Himpunan Perundang-Undangan Republik Indonesia Tentang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas). Bandung: Nuansa Aulia.
Wellek, Rene dan Austin Warren. (2014). Teori Kesusastraan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.
Yasa, I Nyoman. (2012). Teori Sastra dan Penerapannya. Bandung: Putra Darwati.
Refbacks
- There are currently no refbacks.