MEMBACA KEBERADAAN SASTRA DALAM KORAN LOKALPALANGKARAYA
Abstract
Aktivitas kesastraan di sebuah daerah salah satunya dapat dilihat melalui rubrik kesastraan yang tersedia di media massa setempat. Penelitian ini meneliti keberadaan sastra pada empat koran lokal yang beredar di wilayah Kalimantan Tengah, khususnya kota Palangkaraya. Keempat koran lokal tersebut adalah koran Kalteng Pos, Tabengan, Megapos dan Palangka Post. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan diperoleh simpulan bahwa sastra dalam keempat koran lokal di Palangkaraya didominasi oleh bentuk cerita pendek. Genre lain yang ditemukan adalah cerita rakyat Kalimantan Tengah berupa legenda yang dimuat dalam Kalteng Pos dan Palangka Post. Secara tematik, karya sastra yang dimuat dalam empat koran lokal di kota Palangkaraya semuanya mengangkat kehidupan sehari-hari remaja. Kondisi ini diasumsikan sebagai pengaruh kehidupan pengarang yang berasal dari kalangan remaja
Keywords
sastra, koran lokal, sastra Koran
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.26499/jk.v10i1.316
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jalan Haluoleo, Kompleks Bumi Praja, Anduonohu, Kendari 93231
Telepon(0401) 3135289, 3135287
pos-el: kandaisultra@gmail.com
-->