MENGUNGKAP PERSPEKTIF GENDER DALAM KEHIDUPAN MASA KINI MELALUI NOVEL AKU SUPIYAH ISTRI HARDIAN KARYA TITIS BASINO

Ninawati Syahrul

Abstract


Dalam budaya tradisional, misalnya Minangkabau, laki-laki acap memperlakukan kaum perempuan sebagai “pelengkap penderita” dan umumnya menganggap dirinya manusia teratas. Perempuan berada pada pihak yang lemah, baik dalam kehidupan masyarakat maupun menentukan arah kehidupan keluarganya. Kondisi semacam itu tidak jarang merisaukan hati para penggiat karya sastra, termasuk Titis Basino. Masalah yang  diangkat dalam penelitian ini adalah bagaimana perspektif gender di dalam novel Aku Supiyah Istri Hardian karya Titis Basino? Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan perspektif gender di dalam karya pengarang perempuan ini. Penelitian ini bertumpu pada tinjauan feminisme sastra dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perspektif gender tergambar dalam pokok pikiran feminisme dalam novel tersebut, meliputi: masalah cinta membuat perempuan kehilangan kepribadian; peranan agama dalam subordinasi perempuan; posisi perempuan sebagai perempuan dalam perkawinan; usulan perempuan tentang pendidikan. Bagi kaum laki-laki, perempuan semestinya pasangan sejajar, baik dalam kehidupan keluarga maupun karier atau pilihan profesi.   


Keywords


kritik sastra feminis; perspektif gender; perempuan

Full Text:

PDF

References


Basino, T. (1998). Aku Supiyah istri Hardhian. Jakarta: Grasindo.

Baroroh, U. (2002). Feminisme dan feminis muslim. Dalam Sri Suhandjati (ed), Pemahaman Islam dan tantangan keadilan gender, (hlm. 198) Yogyakarta: Pusat Studi Gender IAIN Walisongo dan Gama Media.

Dzuhayatin, S.N. (1998). Ideologi pembebasan perempuan: Perspektif feminisme dan Islam. Dalam Bainar (ed.), Wacana perempuan dalam keindonesiaan dan kemodernan, (hlm. 16-17) Jakarta: Pustaka Cidesindo bekerja sama dengan Universitas Islam Indonesia dan Yayasan IPPSDM.

Djajanegara, S. (2000). Kritik sastra feminis: Sebuah pengantar. Jakarta. Gramedia Pustaka Utama.

Endraswara, S. (2013). Metodologi kritik sastra. Yogyakarta: Ombak.

Fatma, S. (2007). Woman and Islam. New Delhi: Sumit Enterprises.

Mansoer, F. (2013). Analisis gender dan transformasi sosial. Yokyakarta: Pustaka Pelajar.

Hamka. (1987). Tafsir Al-Azhar, Juz I, II, IV, V. Jakarta: Pustaka Panjimas.

Ihromi, T.O. (1995). Peningkatan peranan wanita dalam kebudayaan bangsa. Dalam Anonim (ed.), Perjuangan wanita Indonesia 10 windu setelah Kartini 1904-1984. Jakarta: Departemen Penerangan RI.

Millet, K. (1971). Sexual politics. New York: Avon Books.

Kuper, A. & Kuper, J. (2000). Ensiklopedi ilmu-ilmu sosial. (diterjemahkan oleh Haris Munandar). Jakarta: PT Grafindo Persada.

Mojab, M.S. (2001). Theorizing the politics of ‘Islamic feminism.’ In Feminist Review, No. 69, diakses dari Palgrave Macmillan Journals is collaborating with JSTOR, 24 April 2009.

Pradopo, R.D. (1995). Beberapa teori sastra, metode, kritik, dan penerapannya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Rahmawati. (2013). Aspek feminisme dalam cerita rakyat Makassar Sitti Naharirah. Kandai, Edisi Khusus: 198-210.

Ratna, N.K. (2012). Teori, metode, dan teknik penelitian sastra. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Rosita, E. (2015). Ketidakadilan gender dalam dwilogi Padang Bulan dan Cinta di dalam Gelas karya Andrea Hirata. Kandai, 11(1), 68-83.

Schimmel, A. (1998). Jiwaku adalah wanita aspek feminin dalam spiritualitas Islam (Astuti, R., penerjemah) Bandung: Mizan. (Karya asli terbit pertama tahun 1995)

Sumardjo, J. & Saini. (1988). Apresiasi kesusastraan. Jakarta: Gramedia, 1988.

Selden, R. (1991). Panduan pembaca teori sastra masa kini. (Pradopo, R.D., penerjemah). Yogyakarta: Gadjah Mada University Press. (Karya asli terbit pertama tahun 1978)

Sugihastuti & Suharto. (2013). Kritik sastra feminis: Teori dan aplikasinya. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Wiyatmi. (2012). Kritik sastra feminis: Teori dan aplikasinya dalam sastra Indonesia. Yogyakarta: Ombak.




DOI: https://doi.org/10.26499/jk.v14i1.476

Refbacks

  • There are currently no refbacks.

 

Jalan Haluoleo, Kompleks Bumi Praja, Anduonohu, Kendari 93231

Telepon(0401) 3135289, 3135287

pos-el: kandaisultra@gmail.com

 



-->